Resep Ayam Goreng Crispy

"Cara membuat ayam goreng crispy super enak dan halal"
Serves 3 | Prep Time 30 Minute | Cook Time 60 MinuteWhy I Love This Recipe
Ayam goreng crispy adalah makanan lezat yang disukai banyak orang. Sebuah restoran cepat saji saja bisa sangat berkembang hanya dengan berjualan menu ayam goreng tepung bumbu ini. Begitu mudahnya membuat ayam goreng crispy, kamu pun bisa mencobanya sendiri di rumah. Sekarang sudah banyak tepung bumbu serbaguna yang bisa digunakan membuat ayam goreng crispy. Kamu pun bisa memasukkan bahan tambahan supaya rasa ayam goreng lebih unik dari buatan orang lain. Oleh karena itu, dalam membuat ayam tepung crispy perlu bahan-bahan yang cukup agar hasil daripada ayam tersebut gurih.
Ingredients You'll Need
1 ekor ayam (potong 8)
3 siung bawang putih
1 butir telur
1 sdm ketumbar bubuk
1 sdm lada bubuk
1 sdm garam
5 cm kunyit
1 bungkus tepung bumbu
1 sdm kaldu bubuk
100 g tepung terigu
50 g tepung beras
300 ml minyak goreng
Directions
Cuci potongan ayam sampai bersih dari darah. Sisihkan
Haluskan bawang putih, kunyit, ketumbar, dan lada
Masukkan potongan ayam ke bumbu halus sambil dilumuri ke seluruh bagian ayam. Diamkan sebentar
Goreng ayam sampai sedikit matang dan bumbu meresap. Angkat dan tiriskan
Kocok telur dalam mangkuk dan tambahkan kaldu ayam bubuk
Campur tepung beras, tepung bumbu, dan sedikit garam. Siapkan juga tepung terigu di mangkuk terpisah
Celupkan ayam ke dalam telur, lalu tepung terigu, kemudian tepung beras. Ulangi beberapa kali dan diamkan sebentar
Panaskan dulu minyak goreng, lalu celupkan ayam berbumbu ke dalamnya. Goreng sampai berubah warna jadi kecokelatan
Angkat, tiriskan, dan ayam goreng pun siap disajikan.
Pairs Well With
Tepung Terigu